Senin, 27 November 2017

Memperingati Hari Kelahiran Bhagavan ke-92


Batam-Bertempat di aula Pasraman Jnana Sila Bhakti Kota Batam, Sai Study Group Batam dan Sai Devotees  Singapura menggelar Perayaan Hari Ulang Tahun Bhagavan Sri Sathya Sai Baba yang ke-92 dalam bentuk bhajan/kirtanam atau menyanyikan lagu-lagu kerohanian Hindu dan bhakti sosial pada hari Minggu 26 Nopember 2017. 

Hadir pada kesempatan itu Penyelenggara Hindu Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Parisada Prov. Kepulauan Riau, Ketua Paruman Walaka Parisada Prov. Kepulauan Riau, Ketua Badan Penyiaran Hindu (BPH) Prov. Kepulauan Riau, DPP Perhimpunan Pemuda Hindu (PERADAH) Prov. Kepulauan Riau.

Menurut Eko Prasetyo selaku  Penyelenggara Hindu Bhajan merupakan aplikasi dari ajaran Nawa Widha bhakti atau 9 (sembilan) bentuk pemujaan kepada Tuhan yaitu kirtanam atau menyanyikan nama suci Tuhan. 

Upacara diawali dengan pembacaan Gayatri Sadhana, Ganesha Gayatri, Guru Puja dan Sai Gayatri kemudian dilanjutkan dengan bhajan dan Aarati. 

Pada kesempatan itu Kelompok kerohanian Sai Bhakta Singapura memberikan sambutan dan pencerahan kepada para bhakta dan undangan yang hadir. Dalam sambutannya kelompok kerohanian Sai Center Singapura tersebut menyatakan bahwa walau beliau (Sai Baba) sudah maha samadhi tetapi beliau ada di mana - mana, beliau ada di hati kita dan akan datang saat kita memuja dan berdoa kepada Beliau.

Kemudian I Wayan Catra Yasa selaku penasihat SSG Batam menegaskan bahwa semua yang hadir pada kegiatan hari ini adalah pribadi yang beruntung dan terpilih yang berksempatan memuja Tuhan dalam nama smaranam dan kirtanam. Kita harus memilikki good behaviour dan good atittude untuk menjalankan swadharma dalam kehidupan ini. 

Pada kesempatan itu Siswi dari  Pasraman Jnana Sila Bhakti berkesempatan mempersembahkan Tari penyambutan, Tari Bali kepada Bhakta yang hadir pada kesempatan itu. Dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kipas angin kepada Ketua Pasraman Jnana Sila Bhakti oleh Sai Devotees Singapura dan Kota Batam.


Acara di lanjutkan dengan prosesi melepaskan 30 burung merpati ke alam bebas yang mengandung makna bahwa kita harus melepaskan karma buruk kita sehingga menjadi pribadi-pribadi yang damai dan sejahtera. Hal ini juga mengandung makna bahwa kita harus merdeka secara jasmani dan rohani untuk menjadi pribadi yang maju. 

Acara pada hari itu diakhiri dengan bhakti sosial berupa pemberian bantuan 600 paket Sembilan bahan pokok (sembako) , pakaian layak pakai dan mainan untuk anak-anak kepada warga yang kurang mampu di kaBatu Aji hingga pukul 14.00. 
disunting dari www.http://bimashindubatam.blogspot.co.id, 
(photo by wirasathya, article by eko2017)

Senin, 30 Oktober 2017

Seva 29 Oktober 2017


Kembali bertempat di Kampung Tembesi Lestari RT 03/ RW 05, Kel. Tembesi, Sagulung - Batam. Cuaca sedikit mendung namun tidak sampai turun hujan.
Robongan tiba di lokasi sekitar pukul 10 Bhakta dari Singapore berjumlah 35 orang dengan menggunakan bus kecil.  
Pembagian bingkisan berjalan relatif lancar meskipun warga antrinya kurang tertib. Warga berebut pakaian dan susah diatur rapi.
setelah seva selesai sekitar pukul 12.15, putri sai bhakta mengajak warga untuk memotong kue ulang tahun untuk kedua putrinya.

Senin, 18 September 2017

Seva SSG 17 September 2017


Berlokasi di Kampung Pondok Tani RT03/ RW06 Tembesi. Membagikan 300 paket bingkisan untuk dewasa dan 300 paket bingkisan untuk anak-anak. Dialksanakan di Fasum RW depan masjid. Masyarakat cukup tertib antri sehingga proses pembagian berjalan lancar. Bhakta dari singapore berjumlah 22 orang. Menggunakan bus sebagai bonus pembelian tiket ferry.

Minggu, 20 Agustus 2017

Seva MInggu 20 Agustus 2017

Rombongan SAi Bhakta dari Singapore berjumlah 16 orang. Tiba di Terminal Ferry batam center sekitar jam 9 pagi. Dengan menggunakan bus kecil langsung menuju ke rumah dua keluarga kurang mampu di samping perumahan anggrek sari memberikan bantuan beras, kopi, teh, gula dan roti.
Sai Bhakta yang wanita pada antusias membeli sayuran yang kebetulan ada kebun disamping rumah pak wondo.
Sampai di lokasi seva sekitar jam 11  pagi. jalan menuju lokasi agak sempit dan banyak kabel membentang di atas jalan sehingga perlu extra hati-hati untuk lewat. Bahkan harus memotong ranting kayu yang menghalangi bus.
turut hadir 5 orang anggota kepolisian dari polsek sagulung pada pembagian bingkisan tersebut.
Acara berakhir sekitar pukul 12.30 dimana barang-barang habis dibagikan semua. Kemungkinan bulan depan akan dibagikan bingkisan di tempat yang sama.

Senin, 24 Juli 2017

Seva 23 Juli 2017

Bertempat di Kampung Tembesi Lestari RT 03/ RW 05, Kel. Tembesi, Sagulung - Batam. Cuaca sangat cerah bahkan terasa panas matahari menyenggat kulit.
Robongan tiba di lokasi sekitar pukul 11 siang karena terlebih dahulu berkunjung ke Pura Agung. Bhakta dari Singapore berjumlah 41 orang dengan menggunakan bus besar. Bus agak kesulitan menuju lokasi karena jalanan sempit dan banyak pepohonan yang menghalangi jalan. 
Pembagian bingkisan berjalan relatif lancar meskipun warga antrinya kurang tertib. Warga berebut pakaian dan susah diatur rapi.
setelah seva selesai sekitar pukul 12.15, rombongan menuju Vihara Maitreya batam center untuk makan siang.

Minggu, 18 Juni 2017

Seva Bulan Juni 2017

Diadakan Minggu 18 Juni 2017 berlokasi di Kampung Tua RT 03/ RW 01, Tanjung Gundap, Tiang Wang Kang, Sagulung Batam, sekitar limaratus meter dari jembatan satu di sebelah kanan masuk ke simpang Restoran Kopak Jaya. Sampai dilokasi masih sepi antrian. Sepertinya pak RT kurang tenaga pendistribusian kupon. Masih banyak kupon yang belum dibagikan dan masih dipegang RT. Penduduk sebagian besar bermukim di pulau-pulau seberang sehingga untuk ke darat perlu waktu dan tambahan biaya. Sampai pembagian berakhir, masih banyak beras dan pakaian yang belum dibagikan dan dibawa balik.
Sehabis Seva, rombongan menuju Yatim Piatu di Sei Lekop, memberikan sumbangan berupa beras, mie, biskuit dan pakaian muslim untuk Lebaran.

Senin, 15 Mei 2017

Seva 14 Mei 2017


Pemberian bingkisan untuk 19 Janda yang diberikan di belakang Mesjid Raya Batam Center.


Pembagian paket seva di Baloi kebun, masuk di jalan sebelah perumahan orchid atau sebelah Showroom Daihatsu batam center. Beberapatahun silam sudah beberapa kali juga dilaksanakan seva di sini. Sebagian besar warganya adalah warga dari indonesia timur. Lapangan sangat panas menyengat. Dalam perjalanan pulang, bus menyerempet rumah penduduk dan atapnya jatuh sehingga harus ganti rugi.

Senin, 17 April 2017

Seva 16 April 2017


Kembali dilaksanakan di Pulau Galang Barelang dan di tempat yang sama

Senin, 13 Maret 2017

Seva 12 Maret 2017

 Dilaksanakan di Pulau Galang Barelang. Warga sedikit yang datang karena sebagian besar warganya pergi ke gereja. Pak RT dan Pak RW tidak datang. Malah Pak Lurah Galang ikut hadir. Sisa bingkisan dibawa kembali atas persetujuan pak Lurah juga karena menghindari rebutan sisa beras.

Senin, 20 Februari 2017

Seva 19 Pebruari 2017


Untuk kedua kalinya dilaksanakan di Lokasi di Ruli Kampung Harapan, RT003/ RW003, Kel. Tanjung UncangBatu Aji tepatnya di sebelah perumahan TPI depan kawasan Tunas Regency.

Minggu, 15 Januari 2017

Seva 15 Januari 2017

Lokasi di Ruli Kampung Harapan, RT003/ RW003, Kel. Tanjung Uncang, Batu Aji tepatnya di sebelah perumahan TPI depan kawasan Tunas Regency. Dilaksanakan pada Minggu 15 Januari 2017.
Sepertinya pemukiman penduduk ini sudah mulai terjepit oleh perumahan dan industri. meskipun sudah tersedia listrik PLN dan air PAM. Paket yang dibagikan sejumlah 300 paket normal. meminjam tempat di mushola kampung Harapan.
Satu orang dari polsek Tanjung uncang turut hadir dalam kegiatan tersebut.